Rupiah Rabu Pagi Menguat 10 Poin

JAKARTA (Lampost.co) -- Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank menguat 10 poin menjadi Rp13.314 per dolar Amerika Serikat (AS). Ekonom Sammuel Sekuritas, Rangga Cipta mengatakan bawa kurs rupiah menguat setelah data inflasi Juli 2017 yang telah dirilis oleh Badan Pusat Statistik dinilai cukup terkendali. Walaupun inflasi menurun akibat penurunan daya beli masyarakat, namun pasar masih merespon positif dengan laju inflasi pada Juli 2017 sebesar 0,22 persen.


Dengan demikian tingkat inflasi tahun kalender Januari-Juli 2017 tercatat mencapai 2,6 persen dan inflasi dari tahun ke tahun sebesar 3,88 persen. Selain itu, data produk domestik bruto kuartal kedua 2017 yang diproyeksikan mengalami pertumbuhan juga membuka ruang rupiah untuk kembali menguat.
Share:
Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment

Streaming Youtube

Streaming Radio Sai 100 FM



close
close

Labels

Blog Archive

Visitor Radio Sai 100 FM

Recent Posts